Selasa, 27 Mei 2014

GALAKSI X KREASI MILAD PENUH KECERIAAN, MOTIVASI DAN INSPIRASI

Dalam rangka MILAD ke 10, Lembaga Dakwah Kampus Al- Kahfi Universitas Kuningan menggelar kegiatan bertajuk GALAKSI (Gebyar Milad Berkreasi ) X pada tanggal 20 s.d 26 Mei 2014. dengan mengadakan beberapa perlombaan yaitu Loba Da’i & MTQ Antar SMA Sekabupaten Kuningan, lomba Stand up komedi, lomba adzan dan tarik tambang antar mahasiswa Universitas Kuningan dan ditutup dengan seminar kemusimahan.



Lomba MTQ dan Da’i dilaksanakan pada tanggal 20 Mei 2014 bertempat di Mesjid Da’arul Mutaalimin Universitas Kuningan, diikuti oleh banyak peserta dari perwakilan berbagai sekolah Di Kabupaten Kuningan. Juara 1 Lomba MTQ diraih oleh M Harun Arasyid, Juara 2 diraih oleh Aceng Husaen dan Juara 3 diraih oleh Ayip Syaiful Ma,mur. Sedangkan Juara 1 Lomba Da’i dimenangkan oleh Dayat Indra Hidayat, Sedangkan Juara 2 dimenangkan oleh Reza Nur Firmansyahdan dan juara 3 diraih oleh Silviana.

Lomba Adzan Antar Mahasiswa dilaksanakan pada tanggal 21 Mei 2014 bertempat di Mesjid Kampus 1 UNIKU. Reza Rahmayana meraih Juara 1, Budi Tarmudi meraih Juara 2 dan Ghoni Kadar Alam meraih Juara ke 3.



 Setelah beberapa kegiatan berlangsung dengan lancar, kegiatan berikutnya adalah lomba tarik tambang yang dilaksanakan di lapangan rektorat pada tanggal 22 Mei 2014. Pendaftar sangat antusias mengikuti kegiatan ini sekaligus unjuk gigi kekuatan kelompok masing – masing. MAHAKUPALA FHUT Menjadi team terkuat dan meraih juara 1 setelah difinal mengalahkan HIMA Fakultas Hukum yang menjadi Juara ke 2 , Sedangkan BEM Universitas Kuningan meraih Juara ke 3.




Hari berikutnya, tepatnya tanggal 23 Mei 2014 dilaksanakan Lomba Stand Up Komedi bertempat di kantin KOPMA Universitas Kuningan, Penonton tampak antusias berdatangan memenuhi kursi yang tersedia untuk menyaksikan para peserta yang tampil mengocok perut semua penonton. Lomba ini berakhir dengan Pembagian Juara dimana Iman Nugraha meraih juara 1 Osep meraih juara 2 dan Hamam meraih Juara 3.


Belum cukup sampai disana, kegiatan penutup GALAKSI X dilaksanakan pada tanggal 26 Mei 2014 dengan acara Seminar Nasional khisus akhwat yang bertemakan “ Be a Great Muslimah, Syar’i, berprestasi dan menginspirasi” dengan pemateri Trainer sekaligus Motivator , Febriyanti Almeera. Dalam kegiatan penutupan tersebut mengundang banyak perhatian dari kaum akhwat karena di suguhkan dengan pemateri yang benar – benar menginspirasi dan peserta seminar tak henti-hentinya memperhatikan sosok pemateri yang memberikan pengalaman- pengalaman berharganya.

Semoga dengann adanya kegiatan tersebut bisa lebih mamberikan manfaat, inspirasi dan motivasi untuk kita semua ke arah yang lebih baik.



Penulis : Hari Hidayat

Divisi Jurnalistik LDK 2014

2 komentar:

  1. Selamat ulang tahun yang ke-10! GALAKSI X menghadirkan serangkaian kegiatan yang memukau dan bermakna. Lomba-lomba, seminar, dan kebersamaan memberikan inspirasi dan motivasi. Terima kasih atas berbagi pengalaman ini.
    New Jersey Careless Driving Ticket

    BalasHapus

 

Blogger news